18 Merk Lip Balm yang Bagus dan Tahan Lama

Diposting pada

Penggunaan lip balm umumnya untuk melembabkan bibir yang kering dan pecah-pecah. Tapi sekarang ini sudah banyak sekali wanita menggunakan merk lip balm yang bagus dengan tujuan membentuk lapisan baru di atas permukaan bibir untuk melindungi dan menjaga kelembaban bibir.

Lip balm mempunyai banyak bentuk. Ada yang padat, krim, dan juga cair. Sebaiknya dalam memilih lip balm utamakan yang memiliki kadar pelembab tinggi dan mengandung kadar pelembab tinggi. Bila Anda mendapati kesulitan dalam memilih, maka inilah 18 pilihan terbaik merk lip balm yang bagus dan tahan lama melembabkan bibir agar terhindar dari masalah bibir kering dan pecah-pecah.

1. NIVEA Med Protection SPF 15

NIVEA-Med-Protection-SPF-15

Bila Anda menginginkan merk lip balm yang bagus dan murah, maka bisa memilih NIVEA Med Protection SPF 15 pilihan Merk Terbaik.  Dengan harga tidak lebih dari 15.000 rupiah, Anda bisa merasakan manfaat luar biasa dari produk ini. Salah satunya adalah mengandung SPF 15 dan tabir surya yang memberi perlindungan dan perawatan terhadap bibir secara intensif.

Ada juga kandungan Vitamin E yang akan meningkatkan kelembaban bibir agar terhindar dari bibir kering. Lip balm ini juga mampu mencegah pengaruh buruk cuaca. Anda bisa mengoleskan lip balm ini secara merata pada bibir sebelum menggunakan lipstik yang bagus andalan Anda sehari-hari.

2. Maybelline Lip Smooth Color Bloom

Maybelline-Lip-Smooth-Color-Bloom

Merk lip balm yang bagus berikutnya datang dari Maybelline. Ini adalah lip balm berwarna yang bisa menjadi pilihan Anda untuk membantu memerahkan bibir. Apabila ditambahkan lipstik setelahnya, maka warna dan kelembaban bibir dapet awet serta tahan lama menempel pada bibir.

Namun jika Anda lagi tidak punya waktu lama untuk berdandan, produk ini bisa menjadi solusi cepat ke luar rumah tanpa harus menggunakan lipstik. Lip balm ini aman dan tidak berbahaya karena terbuat dari bahan yang ringan untuk bibir. Maybelline Lip Smooth Color Bloom dapat Anda miliki dengan harga 24.500 rupiah.

3. NIVEA Lip Butter

Kembali pada brand Nivea, ada juga seri produk lip balm lain yang tak kalah menarik untuk Anda coba. Nivea Lip Butter, sebuah merk lip balm yang bagus untuk bibir pecah-pecah dengan kemampuan memberikan perawatan intensif yang tahan lama pada bibir. Tingkat kelembaban yang dimiliki cukup stabil pada bibir.

Produk ini dilengkapi dengan aroma dan rasa Vanilla dan Macadamia yang nikmat. Tekstur yang terdapat pada lip balm ini creamy dan lembut, ada sensasi tersendiri yang bisa memanjakan bibir Anda karena terdapatnya kandungan shea butter dan minyak almond di dalamnya. Nivea Lip Butter yang bisa menjadikan bibir tak hanya lembab, tetapi juga halus, lembut, dan tampak sehat ini bisa Anda dapat dengan harga pasaran 30.000 rupiah.

READ  14 Merk Susu Rendah Lemak yang Bagus di Indonesia

4. Etude House Cherry Lip Gel Patch

Etude-House-Cherry-Lip-Gel-Patch

Beli produk ini di Bukalapak

Sama seperti permukaan kulit umumnya yang butuh proses regenerasi kulit agar tetap sehat dan segar, bibir juga membutuhkan itu. Sel kulit mati pada bibir yang menumpuk bisa membahayakan kesehatan. Anda tak perlu melakukan perawatan khusus untuk mengatasi ini, sebab Etude House memiliki lip balm yang bisa mengangkat sel kulit mati sehingga bibir menjadi lebih elastis dan lembab.

Lip balm persembahan Etude House ini dibuat dari formula alami berupa ekstrak buah ceri yang akan membuat bibir lembut dan kenyal. Tidak hanya itu, Etude House Cherry Lip Gel Patch yang dijual dengan harga 35.000 rupiah ini juga mengandung formula berbentuk gel yang menimbulkan sensasi dingin serta efek memperbaiki bibir.

5. The Bath Box Lip Taffy

The-Bath-Box-Lip-Taffy

Bila Anda bertanya, apakah ada merk lip balm yang bagus untuk remaja dan mudah didapat di Indonesia? Jawabannya sudah pasti ada dan itu banyak sekali. Seperti The Bath Box Lip Taffy ini yang sangat cocok untuk melembabkan bibir dan meningkatkan kecerahan warna bibir. Jadi, bila Anda memiliki bibir hitam bisa menggunakan lip balm seharga 45.000 rupiah ini untuk membantu mencerahkan bibir yang gelap.

The Bath Box Lip Taffy sangat direkomendasikan untuk bibir yang kering. Perlu juga Anda ketahui sebelum membeli kalau produk ini berbentuk scrub yang bisa mengeksfoliasi bibir kering secara lembut tanpa rasa perih dan sakit. Kinerja ini dilakukan berkat adanya kombinasi bahan seperti gula, minyak alpukat, minyak kelapa murni, minyak almond, dan shea butter yang secara bersamaan memberi hasil akhir bibir lembut.

6. Vaseline Lip Therapy

Kalau biasanya masyarakat mengenal Vaseline sebagai brand yang banyak meluncurkan produk perawatan kulit, seperti pelembab Vaseline untuk pria, tapi saat ini tidak lagi setelah mengetahui Vaseline Lip Therapy. Merupakan merk lip balm yang bagus untuk mengatasi masalah bibir kering, kusam, dan pecah-pecah dengan bantuan formula murni bernama Petroleum Jelly di dalalmnya.

Formula tersebut akan menjadikan bibir lebih lembut. Dengan aroma mawar yang memberi sensasi menenangkan menjadi nilai lebih tersendiri yang jarang dimiliki produk lain. Vaseline Lip Therapy seharga 50.000 rupiah ini akan memberikan warna pink yang tidak berlebihan. Ia dapat mempertahankan kelembaban bibir sehingga tak gampang mengalami kekeringan.

7. Burt’s Bees Beeswax Lip Balm

Burt's-Bees-Beeswax-Lip-Balm

Beli produk ini di Bukalapak

Untuk menemukan produk lip balm dengan kualitas terbagus, Anda tidak perlu mengeluarkan banyak uang untuk memperolehnya. Hanya dengan menyiapkan uang sebanyak 70.000 rupiah, Anda sudah bisa menguji kehebatan dari Burt’s Bees Beeswax Lip Balm.

Produk ini tidak memberi efek lengket setelah pemakaian. Dan yang pasti, kemampuan melembabkannya tak perlu diragukan lagi. Lip balm paling bagus dari Burt’s Bees ini juga tidak membaut bibir terasa berat saat menempel sempurna pada kulit. Produk ini juga disediakan dalam kemasan berbeda berdasarkan kandungannya. Kami sarankan Anda gunakan yang varain buah-buahan karena ada wangi menyegarkan yang dikeluarkan olehnya.

READ  10 Merk Sabun Muka untuk Kulit Kering Terbaik

8. E.L.F Lip Exfoliator

E.L.F-Lip-Exfoliator

Beli produk ini di Bukalapak

Untuk Anda yang telah lama ditimpa masalah kulit bibir yang mudah kering dan pecah-pecah. Saat ini E.L.F memiliki solusi untuk Anda. Lip balm yang bertindak sebagai produk eksfoliator yang akan mengelupas bagian permukaan kulit bibir yang bermasalah agar kembali halus.

E.L.F Lip Exfoliator ini merupakan merk lip balm yang bagus juga bekerja untuk memberi perlindungan dan perawatan terhadap bibir. Formula yang mampu melakukan tindakan tersebut di dalamnya adalah Vitamin E, minyak anggur, minyak alpukat, minyak jojoba, dan shea butter. Bibir yang kering akan terevitalisasi dengan baik dengan menggunakan lip balm seharga 70.000 rupiah ini.

9. EOS Smooth Sphere Lip Balm

EOS-Smooth-Sphere-Lip-Balm

Beli produk ini di Bukalapak

Sebagian wanita mengaku suka dengan produk pelembab bibir yang memiliki aroma manis. Bila Anda juga termasuk, maka kami sarankan untuk menggunakan EOS Smooth Sphere Lip Balm ini. Pelembab bibir ini terbuat dari bahan dasar organik dan alami yang tentunya tidak berbahaya bagi bibir.

Produk ini mengeluarkan aroma Wildberry yang manis. Tidak sampai di situ, bibir Anda akan merasakan banyak manfaat dari lip balm yang kaya akan antioksidan ini. Segera dapatkan lip balm terbaik dari EOS yang juga bebas kandungan paraben, gluten, petrolatum, dan phtalate ini dengan pasaran harga 80.000 rupiah.

10. Oriflame The One Lip Spa Care Lip Balm

Oriflame-The-One-Lip-Spa-Care-Lip-Balm

Tentu kita tidak asing dengan brand satu ini. Oriflame adalah salah satu produk ternama di indonesia. Hampir setiap peluncuran produknya selalu disambut positif oleh banyak wanita. Sama halnya tatkala Oriflame mengeluarkan lip balm series yang satu ini, hampir semua orang menyukainya. Bagiamana tidak, hanya dengan 89.000 rupiah saja, Anda akan mendapat pengaruh positif dari pemakaian produk ini secara rutin.

Oriflame The One Lip Spa Care Lip Balm dapat melembabkan bibir yang sangat kering. Sama seperti produk sebelumnya, lip balm terlaris kepunyaan Oriflame ini juga mengeluarkan aroma yang manis. Bila dipadukan dengan lipstik, maka akan tahan lama untuk mempercantik tampilan bibir Anda setiap harinya.

11. Revlon ColorBurst Matte Balm

Revlon-ColorBurst-Matte-Balm

Beli produk ini di Bukalapak

Merk pelembab bibir berkualitas berikutnya adalah Revlon ColorBurst Matte Balm. Produk ini cocok buat Anda yang ingin mendapatkan bibir matte dengan memadukan penggunaan lipstik matte yang bagus juga. Tekstur yang dimiliki seperti krim. Bekerja cukup baik untuk melembabkan bibir Anda yang kering. Harga dari produk yang tersedia dalam 10 warna ini hanya 92.000 rupiah.

12. Burt’s Bees Tinted Lip Balm

Burt's-Bees-Tinted-Lip-Balm

Beli produk ini di Bukalapak

Ada dua lip balm luncuran Burt’s Bees, salah satunya adalah Tinted Lip Balm. Sedangkan seri lain telah dibahas pada poin sebelumnya. Lip balm yang satu ini bisa memperhalus tampilan bibir Anda hanya dalam sekali pulasan. Produk ini tersedia dalam banyak shades alami. Aman meskipun dipakai setiap hari. Cukup dengan 120.000 rupiah, Anda sudah bisa menggunakan merk lip balm yang bagus untuk memberi warna alami pada bibir ini.

13. Kiehl’s Lip Balm #1

Kiehl's-Lip-Balm-#1

Nah, kalau Kiehl’s Lip Balm #1 ini mengutamakan kemampuan melembabkan dan membuat bibir nyaman. Dengan banyaknya kandungan Vitamin di dalamnya, produk ini dipakai oleh banyak wanita dan bahkan pria. Formula tersebut akan meringankan bibir yang bermasalah, seperti retak, pecah-pecah, dan kering akibat pengaruh angin atau cuaca dingin. Pelembab ekstra halus seharga 155.000 rupiah ini bekerja secara ekslusif untuk menjaga agar bibir Anda terlindungi dari unsur-unsur lingkungan yang keras.

READ  10 Merk Bedak untuk Kulit Berjerawat Paling Bagus

14. Nuxe Reve de Miel Ultra Nourishing Lip Balm

Nuxe-Reve-de-Miel-Ultra-Nourishing-Lip-Balm

Beli produk ini di Bukalapak

Efektifitas Nuxe Reve de Miel Ultra Nourishing Lip Balm dalam melembabkan bibir sangat terasa. Terutama buat bibir Anda yang mudah kering dan sering pecah-pecah karena sering menggunakan lipstik cair, maka sangat cocok bila kembali dirawat dengan bantuan pelembab bibir ini. Produk ini tersusun dari 79,5% kandungan bahan-bahan alami yang siap memanjakan bibir Anda. Harga lip balm ini sekitar 200.000-an rupiah.

15. Laneige Lip Sleeping Mask

Laneige-Lip-Sleeping-Mask

Beli produk ini di Bukalapak

Kalau kebanyakan produk lip balm dipakai sebelum menggunakan lipstik, Laneige Lip Sleeping Mask ini berbeda. Seperti namanya, produk ini justru digunakan saat tidak sedang berdandan. Atau lebih tepatnya dipakai sebagai masker bibir sebelum tidur. Masker ini akan bekerja meluruhkan sel kulit mati sehingga di pagi harinya Anda akan merasakan bibir yang lebih lembab, halus, dan kenyal. Laneige Lip Sleeping Mask ini dijual dengan harga 250.000 rupiah.

16. Fresh Sugar Rosé Tinted Lip Treatment Sunscreen SPF 15

Mendengar namanya, terasa menyegarkan bukan? Memang benar, Fresh Sugar Rose Tinted Lip Treatment ini dapat meningkatkan kesegaran bbibir. Tidak hanya itu, ia juga bekerja sebagai pelembab, pelindung, dan penghalus bibir. Teksturnya mudah menyatu dengan bibir. Terdapat kandungan SPF 15 yang dapat melindungi bibir dari pengaruh buruk sinar matahari. Produk ini bisa Anda miliki dengan harga 280.000 rupiah.

17. Dior Lipglow Color Reviver Balm

Dior-Lipglow-Color-Reviver-Balm

Beli produk ini di Bukalapak

Untuk memberi perawatan ekslusif pada bibir, Anda bisa mencoba membantu melembabkannya dengan Dior Lipglow Color Reviver Balm. Lip balm yang dibuat dalam bentuk tekstur yang ringan dan tidak lengket pada bibir. Setelah diaplikasikan dengan baik, tingkat kecantikan Anda dijamin bertambah berkat warna pink yang dihasilkan oleh produk seharga 470.000 rupiah ini.

18. L’Occitane Pure Shea Butter

L'Occitane-Pure-Shea-Butter

L’Occitane Pure Shea Butter adalah merk lip balm yang bagus terakhir pilihan kami. Sebelum mengetahui kemampuannya, Anda perlu tahu dulu harganya. Produk ini dijual dengan harga 640.000 rupiah. Cukup mahal memang hanya untuk sebuah produk pelembab bibir. Meski demikian, lip balm ini awet hingga berbulan-bulan karena setiap kali dipakai hanya perlu dioles sedikit saja sudah cukup untuk melembabkan bibir.

Produk ini terbuat dari 100% shea butter yang terkenal sangat baik untuk melembabkan, melembutkan, dan melindungi bibir, wajah, kutikel, dan tangan. Bahan utama tersebut didapat dari pohon shea Afrika langsung. Lip balm unggulan L’Occitane ini tidak akan menimbulkan iritasi. Cocok dipakai untuk pria, wanita, dan bahkan anak-anak sekalipun.

Sekarang Anda sudah bisa menentukan mana merk lip balm yang bagus dan paling cocok untuk kebutuhan Anda? Pastikan agar Anda tidak sembarang memilih. Selalu kedepankan kualitas agar kelembaban, kelembutan, dan kesehatan bibir Anda tetap terjaga.